Atas
dasar pengertian tersebut perkembangan PAUD semakin lama semakin luas di
seluruh Indonesia, khususnya lingkungan di dekat tempat tinggal Anda. Besar
kemungkinan, setiap Rukun Warga memiliki setidaknya satu program PAUD. Perkembangan
yang pesat ini juga diiringi dengan: Pertama, kesadaran para orang tua akan
pentingnya membina anak di usia dini sehingga dapat merangsang pertumbuhan
jasmani dan rohani. Terlebih utama untuk memberikan bekal atau modal bagi anak
untuk masuk ke Sekolah Dasar. Kedua, kebutuhan pendidikan yang semakin luas dan
penting. Hal ini diikuti dengan perkembangan dunia yang begitu cepat dan
menuntut anak-anak siap menghadapinya.
PAUD
sendiri didukung dengan kurikulum yang dibuat sedemikian rupa yang berhulu
kepada pertumbuhan dan perkembangan jasmani maupun rohani. Pada bidang rohani,
anak-anak peserta PAUD diajari untuk berdoa sebelum makan, mengucapkan salam,
mengetahui cerita-cerita agama yang menambah keimanan kepada Tuhan Yang Maha
Esa, dan lain-lain. Pada bidang jasmani, beberapa contoh kegiatannya adalah
berjalan lurus ke depan, melakukan gerakan duduk, jongkok, melempar dan
menangkap balon dan lain sebagainya.
Kurikulum
PAUD yang baik yang telah dibentuk oleh pemerintah pusat dan dimodifikasi
sesuai kebutuhan pada masing-masing PAUD tentunya perlu didukung dengan sarana
dan prasarana yang tepat dan sesuai. Seperti, taman bermain, buku bergambar,
alat permainan dan juga seragam peserta didik dan pengajar. Jika pada awal
perkembangan PAUD, anak-anak didik mengenakan baju bebas yang rapih dan sopan,
tetapi saat ini anak-anak didik atau murid PAUD diwajibkan memakai seragam PAUD
yang tediri dari baju seragam harian dan baju olahraga PAUD.
Baju
seragam harian dan baju olahraga PAUD diperuntukkan untuk murid-murid PAUD
untuk membangun nilai sosial dan kebersamaan. Seragam sekolah tidak hanya
sekadar seragam tetapi peraturan dan
pemakaiannya diatur di dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Republik Indonesia. Bisa diartikan bahwa seragam bukan hanya hal yang sekadar
atau tanpa tujuan, melainkansesuatu yang bisa membangun nilai sosial dan
kedisiplinan.
Demi
mendukung berhasilnya pendidikan bagi murid-murid PAUD, penting bagi orang tua
mempersiapkan kebutuhan anaknya, salah satunya seragam sekolah PAUD dan baju
olahraga PAUD. Baju seragam dan baju olahraga PAUD ini bisa didapatkan orang
tua di pusat penjualan baju seragam ataupun melakukan penjahitan massal yang
sesuai dengan peraturan dan kesepakatan PAUD setempat. Memastikan anak didik
mengenakan pakaian yang sesuai dengan kegiatannya menjadi salah satu pendukung
anak didik dalam menggapai tujuan pertumbuhan dan perkembangan.
Selamat mensukseskan PAUD Indonesia.
0 komentar:
Posting Komentar